Platform Merdeka Mengajar (PMM)
Teman penggerak bagi guru untuk mengajar, belajar, dan berkarya lebih baik
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) telah meluncurkan kebijakan Merdeka Belajar episode ke 15 yaitu Kurikulum Merdeka dan Platform Merdeka Mengajar.
Dalam rangka mewujudkan profil Pelajar Pancasila dan menunjang penerapan Kurikulum Merdeka, platform Merdeka Mengajar hadir sebagai #TemanPenggerak bagi guru agar lebih baik dalam 3 hal, yakni Mengajar, Belajar, dan Berkarya.
Nah, agar guru bisa lebih memahami, berikut ini penjelasan produk-produk yang ada di Platform Merdeka Mengajar, silahkan di baca :
Informasi Produk Pelatihan Mandiri :
Tentang Kurikulum Merdeka |
Testimoni Guru dalam Implementasi Kurikulum Merdeka |
Menjadi Kontributor Perangkat Ajar |
Panduan Lengkap Platform Merdeka Mengajar |
Informasi Platform Merdeka Mengajar :
Lima Produk Platform Merdeka Mengajar:
- Pelatihan Mandiri
Berisi modul pelatihan berkualitas yang bisa guru akses kapan pun di mana pun untuk mengembangkan kompetensi. - Video Inspirasi
Kumpulan video inspiratif sebagai referensi guru dalam mengembangkan kompetensi profesional maupun personal. - Bukti Karya Saya
Wadah berbagi praktik baik untuk mendorong guru terus berkarya dan saling menginspirasi. - Asesmen Murid
Kumpulan asesmen yang membantu guru dalam mendapatkan informasi hasil pembelajaran murid melalui analisis diagnostik literasi dan numerasi, sehingga dapat menerapkan pembelajaran yang sesuai dengan tahap capaian dan perkembangan murid. - Perangkat Ajar
Berisi lebih dari 2000 referensi perangkat ajar berupa bahan ajar, modul ajar, dan sebagainya yang berbasis kurikulum merdeka.
Platform Merdeka Mengajar, Teman penggerak bagi guru untuk mengajar, belajar, dan berkarya lebih baik.